Minecraft - Diamond Sword

Rabu, 25 Oktober 2017

K7 Cup : Exercitus Closing

Poster Closing K7 Cup
Pada hari ini, saya akan membahas closing K7 Cup.
SMPK 7 pada kesempatan ini mengundang beberapa artis seperti Sheryl Sheinafia dan DJ Ririn Corn. Acara ini dipandu oleh MC Daniel Lienata yang juga merupakan Alumni dari P7.

Pada hari Jumat, 20 Oktober 2017, terlihat senyum lebar para siswa saat mengetahui mereka akan pulang jam 12.30 WIB(Kelas 9) dan 13.00 WIB(Kelas 7 & 8). Semua siswa dipulangkan pada jam-jam tersebut karena sekolah akan melakukan sterilisasi dan juga melakukan final check.

Pintu gerbang acara dibuka pukul 16.00 WIB. Gerbang ticketing dijaga oleh beberapa panitia dengan bagiannya masing-masing. Ada bagian pemasangan gelang, pemeriksaan gelang(second inspection) dan pembubuhan stempel. Bagi penonton yang belum membeli tiket early bird dapat langsung membeli tiket seharga Rp.50.000,- saja.

Acara dimulai pukul 17.00 WIB di lapangan depan SMPK 7. Banyak sajian stand yang di suguhkan yang dapat dibeli sambil menikmati acara seperti, Chicken Hikari, Crispy Chicken, Teh Cap Poci, "The Black Black", "Black Potato", dsb. Bahkan bagi para siswa yang memiliki cukup uang dapat membeli headphones ataupun speaker di Booth JBL.

Sponsor K7 Cup tahun ini meliputi Indofood, Indomilk, Polytron, Club, Catalyst, Milo, Asuransi ABDA, Bank Sinarmas Syariah, CIMB Niaga dan masih banyak lagi.

Ka. SMPK 7, Ibu Ruth
Daniel Lienata membuka acara dengan pantun. Diikuti dengan doa dari Ibu Sopvia.O.T (Guru PAK SMPK 7) dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ibu Ruth.I.Mahayati (Kepala SMPK 7). 

Basket IPEKA Tomang VS Notre Dame
Di kesempatan ini Daniel Lienata juga membacakan pemenang lomba seperti lomba foto, basket, futsal dan modern dance.

Berikut daftar-daftar juara K7 Cup 2017 :

Juara Cabang Basket :
Putra :
1. SMPK 7 Penabur (Tim A)
2. SMPK IPEKA Tomang
3. SMPK Notre Dame

Putri :
Juara Futsal Putra
1. SMPK 7 Penabur (Tim A)
2. SMPK Penabur Gading Serpong
3. SMP Tunas Bangsa

MVP (Most Valuable Player):
Putra : Aaron (SMPK IPEKA Tomang)
Putri : J.M (SMP Tunas Bangsa)

Juara Cabang Futsal :
Putra :
1. MTs Negeri 40
2. SMPN 189
3. SMPN 101 (Tim A)
Futsal Putri

Putri :
1. SMPK 7 Penabur (Tim B)
2. SMPN 189
3. MTs Negeri 08

MVP (Most Valuable Player) :
Putra : Andriansah (SMPN  101 Tim A)
Putri : Yasinta (SMPN  189)

Juara Fotografi :
1. Michael (SMPK Penabur Gading Serpong)
Juara Fotografi
2. Putu (SMPK 7 Penabur)
3. Gilbert (SMPK 7 Penabur)

Foto Favorit :
1. Elizabeth (SMPK 7 Penabur)
2. Nathania (SMPK 7 Penabur)
3. Stephanie (SMPK 7 Penabur)
4. Jovelyn (SMPK Penabur Gading Serpong)
5. Salomon (SMPK Penabur Summarecon Bekasi)
Lomba Modern Dance

Juara Modern Dance :
1. SMPK 6 Penabur
2. SMP St.Leo 2
3. SMP Vianney

Best Dancer :
Sofia  Roselin (SMP St.Leo 2)



Kuis Berhadiah
Setelah pembacaan pemenang lomba, Daniel Lienata mengadakan Kuis/Tebak Cepat dengan hadiah Voucher Rp.100.000,- dari Alfamart. 

Para siswa-siswa pegiat sosial media Instagram juga diminta untuk mempost foto closing dengan #exercitus2017, #exercitus2k17 dan hashtag lainnya.

Momen yang ditunggu para siswa adalah penampilan Sheryl Shenafia, salah satu artis papan atas yang pernah menjadi teman peran dari Raditya Dika di film "Koala Kumal" dan mengeluarkan sebuah album yang diberi nama "ii". Lagu pertama yang dibawakan Sheryl Shenafia yaitu Shape Of You, lalu dilanjutkan dengan Sebatas Teman, Attention, dan Kutunggu Kau Putus. 
Performance Sheryl Shenafia

Di pertengahan, Sheryl sempat mengatakan kepada para penonton bahwa ia suka dengan Laki-Laki yang bisa bermain gitar. Banyak penonton dari kalangan laki-laki langsung histeris saat mendengar kalimat tersebut. Namun, sayang bagi para penonton yang sudah antusias ternyata yang dimaksud adalah John Mayer, seorang artis sekaligus gitaris terkenal mancanegara.

Lalu acara pada malam hari dimeriahkan oleh penampilan dari DJ Ririn Corn. Para penonton dengan antusias berteriak "Jagung" yang merupakan plesetan nama "Corn" yang melekat pada nama DJ Ririn. Acara malam itu merupakan acara penutupan terbaik yang tidak sia-sia untuk disaksikan!

Galeri :


A post shared by dwi umiatun (@dwilovebulan) on

Ibu Dwi, Ibu Ardita, Sheryl, Ibu Arianti, Pak Joharmen (Kiri ke Kanan)


Ibu Dwi, Ibu Ruth, Renata Shannon(Ketua Panitia K7 Cup) (Kiri ke Kanan)
















Penampilan Modern Dance "Masterpiece Revolution"





















DJ Ririn(Kiri) dan Ibu Dwi(Kanan)

































Sumber :
Daftar Juara : smpk7.bpkpenaburjakarta.or.id(Penulis : Ibu S.M Prima Setyawati)

Kegiatan K7 Cup : Exercitus

Halo teman-teman. Pada post hari ini, kita akan membahas pertandingan antara Penabur GS dan Penabur 7 pada K7 Cup : Exercitus. 

Pada semifinal, Tim Basket Putri PGS bertanding melawan P7. Sempat terjadi beberapa foul dan akhirnya berkahir dengan poin PGS 19-20 P7.

Semangat para suporter P7 tidak kandas walaupun sudah melewati 7-8 Jam pelajaran. Terdengar Yel-Yel kecang seperti, "5+2 = 7, 4+3=7, Ayo Tujuh (5x) dan 25 jigo jadi 100, P7 Jago Lawannya putus." Namun tak lupa, suporter P7 juga sempat mendukung PGS dengan melantunkan Yel-yel "We Are GS".

Walaupun pertandingan kali ini merupakan pertandingan antar-Penabur, siswa-siswi tak lupa menjunjung tinggi nama Penabur dengan menyanyikan Lagu "Mars Penabur." 

Saat FreeThrow, Suporter P7 mencoba mengecoh lawan dengan memuji orang yang melakukan FreeThrow(Niatnya sih agar terlena, hehehehhe).

Setelah menit ke 45, sempat terjadi TimeOut, tetapi dilanjut kembali sampai 3 detik kemudian, TimeOut lagi. Sampai 3 kali TimeOut dan PGS dapat kembali meningkatkan poin, bahkan 1 poin lebih unggul dari P7. Namun, sayangnya P7 mendapatkan kesempatan FreeThrow dan keduanya masuk. Akhirnya P7 unggul satu poin dari GS. Terlihat Euforia dari para Suporter yang sampai membludak ke Lapangan.

Junjung Tinggi Sportivitas!

Rabu, 18 Oktober 2017

Pembukaan K7 Cup : "Exercitus"

Halo sobat TeofilusP7. Hari ini, Saya akan membahas pembukaan K7 Cup Exercitus yang dilaksanakan pada tanggal 13 Oktober 2017. Acara diawali dengan pembukaan oleh MC Rr. Shaney A.S dan Kenneth.F (yang sekaligus merupakan ketua OSIS P7).

Kata Sambutan dari
Renata Shannon(Ka. Panitia K7 Cup)
Lalu dilanjutkan dengan permainan alat musik dari beberapa kalangan siswa. Lalu dilanjutkan dengan Doa pembukaan, dan kata sambutan dari Ketua K7 Cup tahun ini Renata Shannon dari 9B, lalu dilanjutkan dengan penampilan Vocal Group.

Tak lupa Defile peserta K7 Cup juga diadakan, pesertanya antara lain SMPN 101, SMP Bukit Sion, IPEKA Tomang, SMPK Gading Serpong dan masih banyak lagi. Tak lupa sambutan juga dilayangkan oleh Kepala SMPK 7, Ibu Ruth I.Mahayati, S.Pd. Acara tidak berhenti sampai disitu saja, acara dilanjutkan dengan penampilan Modern Dance "Masterpiece" dan penampilan Flash Mob panitia K7 Cup.

Defile Peserta Lomba K7 Cup
Lalu acara pembukaan diakhiri dengan pelepasan balon oleh Guru dan panitia serta doa penutupan oleh Ibu Rospita.U.H. Acara K7 Cup secara resmi sudah dibuka dan setelah acara pembukaan, pertandingan perdana langsung dimulai.'

Banyak stand-stand menarik yang disajikan, antara lain Chicken Hikari, Thai Tea, French Fries, dsb. Bahkan ada stand untuk pembukaan tabungan CIMB dan stand untuk kredit kendaraan. Junjung tinggi sportivitas!

Galeri :
MC Opening K7 Cup,
Rr. Shaney A.S(Kiri)
dan Kenneth F(Kanan)
Persembahan Pujian dari
Gabriel, Theodore & Syamarel (Kiri Ke Kanan)










Modern Dance "Masterpiece"













Pose guru-guru sebelum pelepasan balon
Pak Brampy, Ibu Bea, Pak Jhon, Ibu Rospita (Kiri ke Kanan)























Panitia K7 Cup : Exercitus





























(Sumber gambar : smpk7.bpkpenaburjakarta.or.id dan instagram.com/psevencup)

Rabu, 11 Oktober 2017

K7 Cup : Exercitus

Halo sobat TeofilusP7, kembali lagi dengan postingan terbaru pada Bulan Ini.
Pembahasan kita pada hari ini adalah K7 Cup.

Pada tahun ini SMPK 7 Penabur akan mengadakan cup/perlombaan dengan tema Exercitus yang jika diterjemahkan berarti Tentara.


Slogan K7 Cup tahun ini adalah “Turn Your Spirit On, The Journey Has Begun”.

Perlombaan ini dimulai dari tanggal 13- 20 Oktober 2017.


Lomba yang diselenggarakan adalah sebagai berikut :

 

1. Lomba Olahraga tingkat SMP, antara lain :
- Basket (Putra & Putri)
- Futsal (Putra & Putri)






2. Lomba Non-Akademis lainnya(tingkat SMP), yaitu :
- Modern Dance (Campuran)
- Fotografi (Campuran)





3. Lomba Non-Akademis lainnya(tingkat Umum), yaitu :
- Vlogging (Campuran)





Bagi yang berminat, pendaftaran dibuka dari hari Senin, 21 Agustus 2017-2 Oktober 2017.
Jam pendaftaran dimulai dari jam 09.00 WIB-15.00 WIB di SMPK 7 Penabur.

Acara K7 Cup akan diselenggarakan pada hari Jumat, 13 Oktober 2017, Pukul 09.00 WIB -17.00 WIB dan berakhir pada hari Jumat, 20 Oktober 2017, Pukul 17.00 WIB di SMPK 7 Penabur.


Walau kesannya sepele, pengadaan Cup di sekolah-sekolah merupakan hal yang positif karena dapat memperat hubungan antar sekolah, meningkatkan sportivitas, dan semangat berkompetisi serta menumbuhkan potensi peserta didik dalam bidang-bidang non-akademis.